Turun Minum Fantasy Premier League

Teropong FPL: Opsi Kapten Gameweek 2

Mulai pekan ini dan selanjutnya, artikel Opsi Kapten FPL akan memberikan beberapa opsi pemain yang bisa manajer pilih sebagai kapten untuk setiap gameweek (GW)-nya. Opsi pemain yang diberikan di sini sedikit berbeda karena ada pro dan kontranya.

Mengapa pro dan kontra? Karena penulis berpkir tidak ada pilihan yang sempurna. Setiap pilihan pasti ada pertimbangannya, bisa baik maupun buruk, tergantung dari sudut pandang mana kita melihatnya.

Harapannya, pro dan kontra ini bisa menjadi food for thought untuk para manajer sebelum memastikan kapten yang dipilih.  Tanpa perlu berlama-lama, berikut beberapa kandidat kapten untuk GW 2 yang bisa teman-teman pertimbangkan:

Romelu Lukaku

kapten fpl

Pro: Mengikuti pilihan mayoritas kadang merupakan pilihan teraman, begitu pula dalam hal memilih kapten FPL. Kalau berhasil, kita ikut senang. Sementara kalau gagal, kita (bisa sedikit) tenang karena ada banyak teman seperjuangannya.

Dalam berbagai forum FPL, Lukaku rata-rata menjadi pilihan utama kapten untuk GW 2. Dwigol yang dicetaknya dan penampilan yang efektif saat menghadapi West Ham United pun menjadi alasannya.

Menghadapi Swansea, Lukaku memiliki potensi menambah pundi-pundi golnya musim ini jika mampu lebih mengefektifkan tembakannya ke gawang. Ini karena pada GW 1, Swansea merupakan tim yang paling banyak memberikan kesempatan bagi lawan untuk menembak, yaitu 29 tembakan.

Kontra: Swansea bukanlah tim langganan gol Lukaku. Tercatat dirinya hanya pernah mencetak 3 gol dalam 10 pertemuan dengan Swansea. Bahkan, terakhir kali Lukaku menjebol gawang Swansea itu pada musim 2013/2014 lalu.

Kemudian, Swansea pun besok akan bermain di kandang. Catatan kandang Swansea semenjak dipegang Paul Clement pertengahan musim lalu cukup baik, yaitu 6 menang, 1 seri, 2 kalah, dengan 4 hasil pertandingan di antaranya berujung pada tidak kebobolan.

Previous
Page 1 / 3