Eropa Spanyol

5 Pemain Asia Tersukses di Spanyol

Paulino Alcantara (Barcelona)

Pemain Asia tersukses di Liga Spanyol sepanjang sejarah justru hidup di awal abad ke-20. Ia adalah legenda hidup Barcelona, Paulino Alcantara. Alcantara membela Barcelona pada dua periode, yaitu tahun 1912 hingga 1916 dan sejak 1918 hingga pensiun pada tahun 1927. Karena Liga Spanyol baru resmi bergulir pada tahun 1926, ia hanya mempersembahkan lima gelar Copa del Rey (Piala Raja Spanyol) kepada klub Catalunya tersebut.

Pemain yang juga sempat aktif membela militer di bawah pimpinan Francisco Franco ini lahir dari ibu seorang warga Filipina, dan ayahnya asli Spanyol. Ia sempat membela tim nasional Filipina sebelum akhirnya memutuskan untuk memegang penuh kewarganegaraan Spanyol. Meski demikian, ia menolak membela tim nasional Spanyol di Olimpiade 1920 karena ingin berkonsentrasi menghadapi ujian untuk menjadi dokter.

Author: Mahir Pradana (@maheeeR)
Mahir Pradana adalah pencinta sepak bola yang sedang bermukim di Spanyol. Penulis buku ‘Home & Away’.